WahanaNews.co | Resmi dilantik menjadi Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) yang baru, Laksamana Muhammad Ali menyampaikan program prioritasnya.
Empat program prioritas itu disampaikan Ali saat entry briefing kepada prajurit TNI AL seluruh Indonesia, Jumat (30/12).
Baca Juga:
Kapolda Papua Barat: Imbauan Tak Terprovokasi Hoaks Pasca Keributan di Sorong
"Sumber daya manusia (SDM) prajurit TNI AL ditempatkan sebagai prioritas utama dengan pertimbangan berputarnya roda sebuah organisasi akan bertumpu pada kemampuan sumber daya manusianya," kata Ali dalam keterangan tertulis Dinas Penerangan Angkatan Laut, dikutip Senin (2/1).
Program prioritas kedua berkatian dengan pemenuhan kebutuhan alutsista. TNI AL akan fokus mempersiapkan kekuatan yang siap dioperasionalkan dalam bentuk kesiagaan dan kesiapan yang tinggi.
"Modernisasi dan pemeliharaan serta perawatan Alutsista harus memiliki hasil nyata yakni alutsista yang siap dioperasionalkan dan siap digelar sesuai kebutuhan operasi," ucap Ali.
Baca Juga:
KSAL: Perselisihan Anggota TNI AL dan Oknum Brimob di Sorong Berakhir Damai
Kemudian, program prioritas ketiga mengenai peningkatan fasilitas pangkalan, sarana maupun prasarana yang dapat menunjang operasi serta tugas-tugas TNI AL.
Menurut Ali, pangkalan harus mampu memberi dukungan secara optimal kepada satuan operasional. Selain itu peningkatan fasilitas pangkalan maupun sarana dan prasarana juga diperlukan bagi operasi perbatasan.
"Serta (diperlukan) dalam menunjang validasi organisasi, dimana ada beberapa satuan baru maupun satuan yang direlokasi sarprasnya belum memadai," ucap dia
Program prioritas keempat terkait manajemen operasi dan sistem dukungan logistik.
Ali mengatakan untuk mencapai keberhasilan operasi maupun pencapaian tugas-tugas TNI AL, diperlukan penataan manajemen operasi yang diikuti evaluasi sesuai dengan tahapan.
Ali juga menekankan sejumlah hal kepada para prajurit. Ia meminta prajurit memahami tugas dan tanggung jawab masing-masing.
"Memperkokoh soliditas antar matra TNI, menjaga netralitas TNI serta perkuat dedikasi dan loyalitas kepada TNI AL, TNI, bangsa dan negara," kata Ali.
Muhammad Ali dilantik sebagai KSAL oleh Presiden Joko Widodo pada 28 Desember 2022 lalu. Dia menggantikan Laksamana Yudo Margono yang diangkat menjadi Panglima TNI.
Sebelum menjadi KSAL, Muhammad Ali menjabat sebagai Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I. Dia menjabat sepanjang 2 Agustus 2021 hingga 28 Desember 2022.
Lahir di Bandung pada 9 April 1967 silam, Ali adalah perwira tinggi TNI AL angkatan 1989. Usianya kini 55 tahun. [ast]