WahanaNews.co, Jakarta - Muncul informasi di platform media sosial dan pesan singkat WhatsApp yang menyebutkan bahwa Amien Rais, mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah dan pendiri Partai Ummat, telah meninggal dunia.
Kabar tersebut langsung ditolak oleh putri Amien Rais, Tasniem Fauzia Rais. Menurutnya, ada pihak yang sengaja menyebarkan berita palsu (hoaks) melalui media sosial.
Baca Juga:
Fitnah Berlanjut, Tim Hukum Jokowi Siap Perkarakan Penyebar Hoaks Ijazah Palsu
"Ada yang bikin hoaks, Amien Rais sehat," ujarnya, melansir Kompas.com, Sabtu (6/4/2024).
Lanjut Tasniem, saat ini ayahnya dalam keadaan sehat dan masih aktif mengisi pengajian-pengajian di berbagai masjid.
"Bapak sehat, alhamdulillah masih ngisi pengajian," kata dia.
Baca Juga:
Kabar Siaga 1 Banjir Cileungsi-Cikeas Malam Ini, KP2C: Itu Hoaks
Bahkan, Tasniem juga membagikan video kegiatan ayahnya kepada awak media.
Video yang dibagikan Tasniem itu menunjukkan bahwa Amien Rais sedang mengisi pengajian di Masjid Kristal Khadija.
"Ini acara kemarin," tuturnya.