WahanaNews.co | Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono memastikan Rumah Pompa Tambakromo yang ada di Kabupaten Pati, Jawa Tengah segera beroperasi kembali terutama untuk memenuhi kebutuhan air sawah tadah hujan yang mengalami kekeringan panjang di satu tahun terakhir.
Wamentan berharap, rumah pompa tersebut menjadi pendukung utama terhadap tingginya produksi dan kesejahteraan petani.
Baca Juga:
Wamentan Sudaryono Siap Perkuat Visi Presiden Prabowo Wujudkan Swasembada Pangan
"Karena itu, demi membela rakyat dan petani Pati kita tidak perlu ragu-ragu untuk segera menyampaikan apa-apa saja yang menjadi kebutuhan," kata Wamentan dalam kunjungan kerjanya di Jawa Tengah, beberapa waktu lalu.
Bagi Wamentan, dibukanya rumah pompa Tambakromo merupakan kabar baik bagi geliat produksi di Pati. Apalagi, kata dia, kekeringan yang terjadi hampir merata di seluruh Indonesia.
Menurut dia, pengelolaan rumah pompa nantinya akan dilakukan bersama pimpinan daerah setempat.
Baca Juga:
Kementan Ajak Jepang Ikut Perkuat Program Pertanian Indonesia
"Segera dibuat Rencana Anggaran Biaya agar pompa air di Tambakromo bisa berfungsi dan dimanfaatkan secara maksimal sehingga mampu mengairi areal sawah 1.000 hektar yang ada di lokasi pompa," katanya.
Sebagai informasi, rumah pompa di Tambakromo dibangun pada tahun 1989 dan mulai beroperasi sejak tahun 1992.
Namun, operasional rumah pompa tersebut berhenti sejak tahun 2018 akibat tingginya biaya operasional.