WahanaNews.co | AS Roma meraih kemenangan krusial atas Zorya Luhansk dengan skor telak 4-0 pada matchday lima Grup C Liga Konferensi Eropa 2021-2022, Jumat (26/11/2021) dini hari WIB, di Estadio Olimpico. Berkat kemenangan tersebut, Il Lupi berhak atas selembar tiket ke babak 16 besar Liga Konferensi Eropa 2021-2022.
Bertanding di markas sendiri, skuad asuhan Jose Mourinho tampil apik di babak pertama. Mereka memegang jalannya pertandingan lewat dominasi penguasaan bola.
Baca Juga:
AS Roma Taklukan Torino dengan Skor 1-0, Berhasil Geser AC Milan dan Inter Milan
Hasilnya, pada menit ke-15 gol, pertama Giallorossi bisa tercipta melalui aksi Carles Perez yang memanfaatkan asis dari Stephan El Shaarawy. 1-0. Akselerasi Stephan El Shaarawy berhasil diakhiri dengan umpan cantik ke arah Carles Perez. Pemain asal Spanyol itu tanpa kesalahan menjebol gawang Dmytro Matsapura.
Gol kedua Roma datang ketika pertandingan telah berjalan selama 33 menit. Memanfaatkan bantuan asis dari Jordan Veretout, Nicolo Zaniolo berhasil membubuhkan namanya di papan skor dan mengubah kedudukan jadi 2-0.
Roma sempat mendapatkan penalti jelang pertandingan berakhir, namun gagal dikonversi menjadi gol oleh Veretout. Skor 2-0 bertahan sampai wasit mengakhiri jalannya babak pertama.
Baca Juga:
Liga Italia: Roma Bekuk Inter
Roma langsung tancap gas setelah wasit memulai kembali pertandingan. Hanya selang beberapa detik setelah kick-off babak kedua, gol ketiga tercipta melalui kaki kanan Tammy Abraham yang dibantu oleh Zaniolo. 3-0.
Unggul tiga gol tidak membuat serangan Roma kendor. Beberpa peluang tercipta selama babak kedua berjalan, yang asalnya dari Zaniolo dan Abraham. Tapi gol keempat yang mereka cari belum juga didapatkan.
Zorya bukannya tanpa perlawanan. Sesekali, mereka berhasil keluar dari tekanan Roma dan mencoba peruntungannya untuk memperkecil kedudukan. Hanya saja pertahanan Roma terlalu disiplin untuk mereka bongkar.