“Setelah kami berdiskusi dengan FIM pada Sabtu malam, saluran pembuangan air bekerja dengan baik. Satu-satunya masalah adalah hujan deras yang terjadi membuat visibilitas sangat buruk, itu kenapa kita memindahkan balapan dari hari Sabtu ke hari Minggu,” kata dia.
Lebih lanjut lagi, Ricky mengatakan, pihaknya dan Dorna Sport kini tengah bersiap untuk menyambut MotoGP 2022 yang rencananya juga akan dilaksanakan di Sirkuit Mandalika.
Baca Juga:
WSBK Mandalika Rugi Rp100 M? Anak Buah Erick Buka-Bukaan
“Persiapan untuk MotoGP akan dimulai besok. Dorna tim sudah di sini, dan kita sudah membicarakan semua tentang hal itu. Kita dalam tahap mempersiapkan bagaimana set up untuk MotoGP tahun 2022 supaya bisa berjalan dengan baik,” kata dia.
Untuk diketahui, Sirkuit Mandalika bakal jadi venue balapan GP Indonesia yang rencananya akan digelar pada 20 Maret 2022, atau beberapa pekan setelah seri pembuka di Qatar pada 6 Maret 2022.
Selain masuk dalam kalender sementara, berdasarkan jadwal yang dikeluarkan oleh pihak MotoGP, Sirkuit Mandalika juga akan menjadi lokasi tes pramusim MotoGP pada 11-13 Februari 2022. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.