Tetapi apabila pada akhirnya, Barcelona mundur dari negosiasi karena tak mampu memenuhi permintaan uang Bayern, juara Bundesliga musim lalu itu pun akan dengan senang hati menerima kembali Lewandowski.
"Lewandowski memiliki kontrak hingga 2023 dan kami berharap untuk melihatnya pada hari pertama pramusim," kata CEO Bayern Munich Oliver Kahn beberapa waktu lalu.
Baca Juga:
Cristiano Ronaldo Diterpa Isu Tak Sedap hingga Masuk Daftar Jual MU
"Situasinya tidak berubah. Robert memiliki kontrak dengan kami untuk satu tahun lagi dan kami senang ketika dia bergabung dengan kami untuk hari pertama pelatihan," tuturnya.
Lewandowski telah bersama Bayern Munich sejak 2014 dan sudah mencetak 344 gol untuk klub di semua kompetisi.
Mantan pemain Borussia Dortmund itu juga telah membantu Bayern meraih delapan gelar Bundesliga dalam delapan musim terakhir.
Baca Juga:
Simak! Berikut Data Lengkap Transfer Pemain Liga Inggris hingga 8 Agustus 2022
Termasuk tiga Piala Jerman, dan baru saja dinobatkan sebagai pencetak gol terbanyak liga untuk musim kelima secara berturut-turut. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.