WahanaNews.co | Calon pemain naturalisasi, Rafael Struick, mencetak gol pada laga debut bersama Timnas Indonesia U-20.
Struick yang baru bergabung dalam latihan Timnas Indonesia U-20 di Spanyol membuktikan kualitas sebagai pemain depan.
Baca Juga:
Masyarakat Amerika Serikat (AS) dibuat kaget lihat Maarten Paes main bareng Timnas Indonesia
Pemain dari klub ADO Den Haag itu mencetak sebuah gol dalam laga Costa Calida Region de Murcia Football Week 2022.
Gol Struick sempat membawa Timnas Indonesia U-20 unggul atas Slovakia sebelum gawang tim Merah Putih dibobol dua kali pada babak kedua.
Struick mencetak gol dengan sebuah penyelesaian simpel di tengah penjagaan lawan. Mendapat umpan mendatar dari Dzaki Asraf, Struick melepaskan tendangan yang membuat bola menuju tiang jauh.
Baca Juga:
Terungkap Pembawa Bendera RMS saat Nobar Timnas U-23 Anak Anggota Polisi
Kiper Slovakia Samuel Belanik tak bisa menjangkau bola. Si kulit bundar kemudian memantul dan masuk ke gawang.
Gol tersebut menjadi modal bagi Struick untuk mendapat tempat di Timnas Indonesia U-20 jika proses naturalisasinya dilanjutkan dan direstui.
Tak hanya membuat gol, Struick juga menunjukkan permainan ngotot dalam berduel dengan lawan. Pemain yang bisa menjadi penyerang sayap itu juga sempat mengirim umpan matang yang hampir berbuah gol lewat penyelesaian akhir Zico Soore.
Struick bermain 87 menit dalam laga melawan Slovakia sebelum diganti Achmad Maulana.
Menuju Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20, pelatih Shin Tae Yong menargetkan mendatangkan tujuh pemain naturalisasi. Empat di antaranya, termasuk Struick, sudah bergabung dalam pemusatan latihan di Spanyol. [rgo]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.