WAHANANEWS.CO, Jakarta - Masa depan Wojciech Szczesny bersama Barcelona akhirnya menemui kejelasan.
Direktur klub, Deco, memastikan bahwa kontrak penjaga gawang asal Polandia tersebut akan diperpanjang untuk musim depan.
Baca Juga:
Alperklinas Indonesia Jadi Pembicara pada Forum Kelistrikan FISUEL Internasional di Barcelona
Szczesny direkrut pada Oktober lalu sebagai pengganti Marc-André ter Stegen yang mengalami cedera serius. Sejak kedatangannya, ia menunjukkan performa cemerlang di bawah mistar gawang.
Kiper berusia 34 tahun itu sukses menggeser posisi Inaki Pena dan mencatatkan 12 clean sheet dari 24 penampilan di semua kompetisi.
Ia hanya kebobolan 24 gol dan membawa Barcelona meraih 21 kemenangan serta hanya satu kali menelan kekalahan.
Baca Juga:
Alperklinas Indonesia Jadi Pembicara pada Forum Kelistrikan FISUEL Internasional di Barcelona
Dengan kontraknya yang akan berakhir pada Juni mendatang, Deco mengonfirmasi bahwa klub telah mengambil keputusan untuk mempertahankan Szczesny.
"Dia itu seorang kiper dengan sarat pengalaman. Ketika kami punya kesempatan membawa dia masuk, salah satu kebetulan di dalam sepakbola, dia kan pensiun dan masih punya kontrak dengan Juventus," ucapnya dikutip dari Mundo Deportivo, Minggu (20/4/2025).
"Kami sudah tahu bahwa dia telah memberikan banyak kontribusi. Namun, kredit diberikan kepada si pemain dan pelatih,” ujarnya.
“Kami hanya melakukan pekerjaan kami dan mereka itu yang mendorong. Kami senang dengan dia, dan dia sudah pasti akan bertahan dengan kami," tegas Deco.
[Redaktur: Ajat Sudrajat]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.