Guardiola bisa saja memperpanjang kontraknya, atau bahkan berpisah lebih cepat dari perkiraan.
“Saya tidak bilang bahwa saya akan pergi sekarang atau di akhir musim. Jika mereka memecat saya, maka ya!” kata Guardiola dalam wawancara dengan Sky Sports.
Baca Juga:
Rizky Ridho Perpanjang Kontrak hingga 2028, Persija Mantapkan Fondasi Tim Masa Depan
“Saya bilang bahwa saat saya menyelesaikan waktu saya di sini, saya tidak tahu satu, dua, tiga, empat, lima atau tahun, saya tidak tahu, saya akan rehat, jadi saya tidak pensiun, tetapi saya akan rehat, itu pasti,” tegasnya.
Meski demikian, Guardiola belum memastikan kapan dirinya akan mengakhiri karier di Manchester City.
Ia pun menanggapi dengan santai usulan mantan pemain City, Micah Richards, yang berharap dirinya bertahan selama satu dekade ke depan.
Baca Juga:
Comeback Spektakuler! Norwegia Lolos Otomatis ke Piala Dunia Usai Taklukkan Italia
“Itu tidak akan terjadi,” ujar Guardiola sambil tertawa.
“Apakah Anda tahu apa arti kontrak dua tahun bagi seorang manajer dalam sepak bola? Itu adalah keabadian, jadi yang saya katakan adalah bahwa ketika saya selesai di sini, saya akan beristirahat,” tandasnya.
[Redaktur: Ajat Sudrajat]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.