WAHANANEWS.CO, Jakakarta - Timnas Indonesia memperpanjang rekor tak terkalahkan dalam tiga pertandingan yang telah dimainkan di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, setelah bermain imbang 2-2 melawan Bahrain.
Pada laga yang digelar di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Kamis, Indonesia tertinggal lebih dulu lewat gol tendangan bebas Mohamed Marhoon di menit ke-15.
Baca Juga:
Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat Ajak Bahrain Indonesia Investasi Pendidikan di Sulbar
Keunggulan Bahrain hampir bertahan hingga akhir babak pertama, namun Indonesia berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-45+3 lewat gol Ragnar Oratmangoen.
Memasuki babak kedua, Indonesia berbalik unggul 2-1 setelah Rafael Struick mencetak gol indah pada menit ke-73.
Tim Garuda hampir meraih kemenangan pertama dari kandang Bahrain, tetapi meski waktu tambahan enam menit sudah terlewati, wasit Ahmed Abu Bakar Said belum meniup peluit panjang hingga akhirnya Bahrain menyamakan kedudukan lewat gol kedua Marhoon di menit ke-90+9.
Baca Juga:
PSSI Kirim Protes ke FIFA, Wasit Disebut Biarkan Gol Bahrain di Menit 99
Hasil imbang ini memperpanjang tren positif Indonesia sebagai tim debutan yang belum terkalahkan dalam tiga pertandingan di putaran ketiga ini.
Pada dua laga sebelumnya, tim asuhan Shin Tae-yong meraih hasil imbang melawan dua tim kuat, Arab Saudi dengan skor 1-1 dan Australia dengan skor 0-0.
Selain Indonesia, Uzbekistan, Iran, dan Korea Selatan juga belum terkalahkan di putaran ketiga ini.