Berawal dari tendangan sepak pojok Alexander-Arnold ke tiang dekat. Sadio Mane mengambil bola dan memberikan umpan sundulan ke Fabinho, yang upayanya diblok oleh kiper Nick Popo.
Tapi ia bereaksi cepat dalam upaya kedua sehingga the Reds unggul 1-0, yang bertahan hingga jeda.
Baca Juga:
Dari Mainz ke Merseyside: Klopp dan Gelar-gelar Bergengsi yang Diraihnya
Memasuki babak kedua, Burnley masih berusaha mengejar ketertinggalan. Weghorst sempat kembali menguji Alisson. Tapi tendangannya masih mampu diamankan kiper asal Brasil tersebut.
Burnley juga lebih banyak menekan dibandingkan Liverpool yang mengandalkan serangan balik.
Liverpool punya peluang emas menggandakan kedudukan pada menit 86. Tapi tendangan Diogo Jota masih melebar. Skor 1-0 untuk kemenangan Liverpool pun bertahan hingga laga usai. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.