WahanaNews.co | Fransesco Bagnaia dan Ducati makin unggul dibandingkan pembalap dan motor lainnya setelah dia merebut pole position dan Desmosedici menguasai tiga tempat terdepan di babak kualifikasi Grand Prix Aragon, Sabtu (17/9/2022).
Bagnaia berpeluang besar untuk memperkecil jarak dari pemimpin klasemen, Fabio Quartararo, dan merebut kemenangan kelima secara beruntun, yang akan menjadi rekor baru bagi Ducati jika dia mampu mewujudkannya.
Baca Juga:
Bagnaia Akan Susun Strategi Cerdas Demi Salip Quartararo
Sebelumnya Bagnaia menang secara beruntun di Belanda, Inggris, Austria, dan San Marino.
MotoGP Aragon 2022 pun menjadi titik kembalinya Marc Marquez setelah sempat “berlibur” sekitar 3 bulan gegara dibekap cedera.
Comeback Marquez terbilang cukup sukses.
Baca Juga:
Sempat Lenyap, Fabio Quartararo Klarifikasi soal Akun IG-nya
Pembalap Repsol Honda itu berhasil mengungguli rekan setimnya, Pol Espargaro, yang notabene selalu rutin membalap.
Berikut hasil lengkap kualifikasi:
1. Francesco Bagnaia (ITA) - Ducati Lenovo (GP22) | 1'46.069s