WahanaNews.co | Jadwal wakil Indonesia di Olimpiade Tokyo
2020 pada hari ini, Senin (2/8/2021), telah dirilis.
Ada potensi tiga wakil Indonesia yang
berlaga hari ini bisa mendulang medali.
Baca Juga:
Peselancar Dunia Berlaga di Pantai Plengkung, Alas Puro Banyuwangi
Siapa dan dari cabang olahraga (cabor)
apa sajakah itu?
Tim Indonesia terus berusaha meraih
medali emas pertamanya di Olimpiade Tokyo 2020.
Kini, peluang itu pun terdapat di pundak
pebulutangkis ganda putri Tanah Air, Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Baca Juga:
Tampil Percaya Diri, Greysia/Apriyani Menang
Ya, Greysia/Apriyani diketahui sukses
menembus babak final Olimpiade Tokyo 2020.
Mereka pun akan bertanding
memperebutkan medali emas melawan wakil China, Chen Qingchen/Jia Yifan, di Musashino Forest Sport Plaza,
Tokyo, Senin (2/8/2021), pukul 11.50 WIB.
Langkah Greysia/Apriyani melenggang ke
final merupakan sejarah bagi sektor ganda putri Indonesia.