WahanaNews.co | Terdegradasinya PSMS Medan dari kasta persepakbolaan tertinggi di tanah air sehingga kini harus berlaga di Liga 2, menjadi keprihatinan tersendiri bagi para pendukung fanatiknya.
Satu di antaranya adalah Wali Kota Medan, Bobby Nasution.
Baca Juga:
Polda Sumut Tetapkan Kodrat Shah Jadi Tersangka Kasus Pemalsuan Surat
Oleh karenanya, sejak dilantik menjadi orang nomor satu di Pemko Medan, Bobby Nasution telah menaruh perhatian dan menunjukkan komitmennya untuk membenahi tim berjuluk Ayam Kinantan agar kembali berlaga di Liga I Indonesia.
Sebagai wujud komitmennya, menantu Presiden RI Joko Widodo ini pun merenovasi dan membenahi Stadion Teladan yang menjadi homebase tim berjuluk Ayam Kinantan tersebut.
Untuk mendukung itu, Bobby Nasution pun telah mengalihkan kewenangan pengelolaan fasilitas olahraga di Kota Medan dari Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Medan kepada Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) agar Pemko Medan bisa mendapat bantuan dari Kemenpora RI.
Baca Juga:
Doa Bersama Suporter Sepakbola Medan di Taman Ahmad Yani
Atas semangat, komitmen dan keseriusannya tersebut, harapan dan dukungan pun berdatangan dari sejumlah pihak kepada Bobby Nasution agar mau dan bersedia untuk mengelola klub yang yang telah berdiri sejak tahun 1950 itu.
Sebab, banyak pihak yang menilai, jika sosok muda seperti Bobby Nasution mampu memberikan sentuhan baru yang bisa membawa PSMS kembali berjaya seperti waktu silam sehingga sempat menyandang predikat The Killer.
Menanggapi keinginan dari sejumlah elemen masyarakat itu, suami Ketua TP PKK Kota Medan, Kahiyang Ayu, tersebut mengatakan, dibutuhkan kolaborasi yang kuat dengan berbagai pemangku kepentingan.