"Oleh karena itu DTI akan berupaya menjalin kerjasama yang baik dengan berbagai organisasi tinju dunia seperti WBC, WBA, IBF, WBO dan juga dengan organisasi regional WBC Asia, WBA Asia, WBO Aspac, dan IBF Pan Pasific, serta dengan organisasi tinju dunia lainnya, dengan tujuan untuk menempatkan para petinju Indonesia masuk dalam peringkat organisasi-organisasi tersebut sehingga memudahkan para petinju kita menjadi juara dunia," ujar G. Borlak menjelaskan.
Ditegaskan lebih lanjut olehnya, bahwa kedudukan DTI saat ini sebagai ring official, miliki tanggung jawab guna menyiapkan aturan pertandingan yang baik, terutama dalam menyiapkan hakim wasit pertandingan yang profesional dan mengerti tentang rule regulations.
Baca Juga:
Menpora Dito dan InJourney Bahas Kolaborasi Penyelenggaraan Event Olahraga
"Guna realisasikan itu ke depan DTI selain akan bermitra dengan organisasi badan tinju dunia, juga akan lakukan kerjasama yang baik dengan berbagai organisasi tinju profesional yang ada di Indonesia seperti KTI, ATI, KTPI, FTI, FTPI serta dengan organisasi tinju amatir Pertina," ucap G. Borlak, seraya menegaskan bahwa pihaknya juga akan membangun kemitraan yang baik dengan para promotor, petinju, pelatih, manajer, matchmaker, pemerintah dan kalangan dunia usaha (Red-dalam batasan profesional).
"DTI akan selalu berupaya untuk ikut meningkatkan kualitas petinju, kualitas pertandingan, sehingga menjadi sajian tontonan yang menarik. Di samping itu, DTI akan selalu mengutamakan kesehatan dan keselamatan petinju saat berada di dalam ring, dengan selalu berpedoman pada peraturan keselamatan petinju," terang G Borlak.
Ditegaskan lebih jauh oleh G. Borlak bahwa pihaknya akan melakukan sinergi dengan kalangan media, dimana salah satunya dengan organisasi Media Independen Online Indonesia (Mio Indonesia), yang saat ini diketuai oleh AYS Prayogie.
Baca Juga:
BAKI Resmi Berdiri, Indonesia Satukan Arbitrase Olahraga dalam Satu Lembaga
Yakni, sebuah wadah tempat berhimpunnya perusahaan-perusahaan media berbasis online di Indonesia.
"DTI akan selalu ikut sertakan Mio Indonesia di dalam setiap event pertandingan olah raga tinju yang kami selenggarakan. Kami yakin dengan dukungan publikasi media yang baik, nantinya akan memberikan gesah positif pada wajah tinju profesional Indonesia," pungkasnya. [Tio]