WahanaNews.co | Mega duel di UFC 274 tinggal menghitung hari.
Juara kelas ringan UFC, Charles Oliveira, ditantang Justin Gaethje.
Baca Juga:
Jeka Saragih Kalah Duel di Ronde 1 Melawan Westin Wilson di UFC
Siapa lebih unggul dari dua petarung jagoan UFC ini?
Duel yang rencananya digelar di Footpring Center, Arizona, Amerika Serikat, pada Minggu (8/5/2022), ini dijamin mempertontonkan laga yang menghibur.
Oliveira, atau dikenal dengan julukan Do Bronx, ini adalah juara baru kelas ringan yang berpindah dari genggaman Khabib Nurmagomedov yang memutuskan pensiun tahun 2021 lalu.
Baca Juga:
PLN UID Jakarta Raya dan Kementerian ESDM Inspeksi SPKLU di Rest Area Jalur Mudik
Gelar itu didapat setelah Oliveira mengalahkan Michael Chandler dan menumbangkan Dustin Poirier.
Sementara Gaethje adalah mantan juara interim kelas ringan.
Jelang duel, Oliveira menebar ancaman.