Dari 270 juta penduduk Indonesia, didominasi oleh generasi Z (1997-2012) sebesar 27,94 persen atau 74,93 juta jiwa, milenial (1981-1996) sebesar 25,87 persen atau 69,38 juta jiwa dan generasi X (1965-1980) sebesar 21,87 persen atau 58,65 juta jiwa.
"Tidak hanya itu, besarnya jumlah penduduk yang mencapai 270 juta jiwa, dimana 20 persen diantaranya atau sekitar 50-60 juta jiwa tergolong sebagai kelas menengah, juga menjadi kekuatan sosial dan ekonomi yang harus dijaga. Jangan sampai kekuatan bonus demografi yang ditunjang dengan kekuatan ekonomi kelas menengah justru terjebak dalam Narkoba maupun berbagai tindakan negatif lainnya. Karenanya lebih baik energi mereka disalurkan melalui kegiatan positif yang dilakukan melalui komunitas otomotif seperti Classis Nih Bos," pungkas Bamsoet. [afs]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.