Pihaknya berharap bisa menemukan generasi muda yang berbakat untuk Timnas.
"Kami ingin menelusuri potensi bakat-bakat siswa di bidang sepak bola yang harapannya dengan program ini mendapatkan calon-calon yang kita coba identifikasi untuk menjadi bibit-bibit pemain Timnas masa depan. Karena itu program ini terus kita lakukan bersama-sama bergotong-royong dengan Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) dan tim pelatih," ujarnya.
Baca Juga:
Ditaklukkan Guinea, Garuda Muda Gagal Dapat Tiket ke Olimpiade Paris
Senada dengan itu, Direktur Teknik PSSI yang juga mantan pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 tahun sekaligus menjadi Brand Ambassador GSI, Indra Sjafri mengapresiasi ajang pencarian bakat ini.
Ia juga berharap para bibit muda yang ditemukan bisa menjadi pemain sepak bola di kancah internasional.
"Harapannya, mereka yang terpilih di pemusatan latihan GSI 2021 ini menjadi salah satu embrio atau bahkan tulang punggung timnas U-16 yang akan tampil di Piala AFF dan timnas U-19 untuk Piala Dunia U-19 tahun 2022. Karena itu, usia yang diambil untuk GSI adalah adalah 15 tahun," papar dia.
Baca Juga:
Justin Hubner Absen, Shin Tae-yong Sesalkan Kekosongan Timnas Indonesia U-23
Indra juga mengatakan, saat ini fokus PSSI adalah mempersiapkan tim yang akan berlaga di level kelompok umur mulai 16 dan 19.
"Kelompok umur 16 dipersiapkan untuk Piala AFF di mana Indonesia pernah menjadi juara. Sementara timnas U-19 dipersiapkan untuk tampil di Piala Dunia U-19 tahun 2022 yang mana Indonesia terpilih sebagai tuan rumah," tekannya.
Sementara itu, keseluruhan rangkaian pemusatan latihan, daftar nama peserta dan pelatih dapat dilihat melalui laman resmi Puspresnas di pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id atau smp.pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.