WahanaNews.co | Tidak ada orang yang sempurna, demikian pula yang terjadi dalam hubungan asmara. Saling menghormati dan keinginan memperjuangkan untuk meningkatkan kualitas hubungan adalah sesuatu yang dapat menciptakan kondisi yang sehat.
Di mana hubungan yang sehat dan dewasa merupakan ikatan yang membuat kedua pasangan merasa terpenuhi secara emosional. Hubungan yang sehat selalu dipenuhi dengan kepositifan, cinta, rasa hormat, kepercayaan, pengertian, penerimaan, dan kesetiaan. Berikut beberapa karakteristik hubungan yang sehat.
Baca Juga:
Heboh Foto dan Video Mesra Bupati Nias Barat dengan Kadis Pariwisata, Nitizen: Semakin Menyala
1. Saling Menghormati
Rasa tidak hormat bisa menjadi penyebab berakhirnya hubungan asmara. Ini jelas menjadi ciri toxic relationship. Kalau dia tidak bisa menghormati kamu, artinya dia tidak sungguh-sungguh denganmu. Pasalnya, dia saja tidak bisa menjaga perasaanmu.
Baca Juga:
7 Tanda Pasangan Sudah Tak Percaya Padamu
Berbeda halnya ketika kamu dan pasangan saling menghormati. Kalian akan saling menghargai, menetapkan batasan, tak berbohong satu sama lain, dan bisa memahami perberdaan serta kekurangan yang dimiliki masing-masing pasangan.
2. Adanya Kepercayaan yang Tinggi