WahanaNews.co, Jakarta - TNI Angkatan Udara (AU) memiliki senjata modern yang diproduksi oleh Rusia, yaitu Rudal Vympel R-73. Senjata ini telah mengalami peningkatan teknologi dari versi sebelumnya.
Rudal Vympel R-73 telah diuji coba sejak masa Perang Dingin dan terus mengalami perkembangan. Rudal ini juga telah digunakan oleh Rusia dalam operasi militer di Ukraina.
Baca Juga:
Menuju Solo, Presiden RI ke-7 Jokowi Dikawal Delapan Pesawat Tempur TNI AU
Spesifikasi dari rudal Vympel R-73, atau dikenal juga dengan nama AA-11 Archer dalam kode NATO, sebanding dengan rudal Sidewinder yang merupakan senjata andalan Amerika Serikat.
Melansir Okezone, berikut adalah spesifikasi dari Rudal Vympel R-73:
1. Teknologi Terkini
Baca Juga:
Daftar 34 Negara Pengguna Senjata Israel
Rudal R-73 menggunakan sejumlah teknologi canggih dan terbaru. Rudal ini berfungsi dengan mendeteksi panas yang dipancarkan oleh target melalui sensor infra merah yang dimilikinya.
Tidak hanya itu, rudal R-73 juga mampu beroperasi dalam berbagai kondisi cuaca dan dapat melawan gangguan elektronik.
Seperti yang dilaporkan oleh laman resmi TNI AU, mirip dengan rudal AIM-9X Sidewinder, R-73 dapat diintegrasikan dengan helm pilot, memungkinkan pilot untuk mengarahkan rudal ke target hanya dengan melihatnya.