WahanaNews.co | Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengumumkan peringatan gelombang tinggi untuk hari ini, Jumat (13/1/2023).
Melansir laman resmi maritim.bmkg.go.id, pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dominan bergerak dari Barat Laut - Timur Laut dengan kecepatan angin berkisar 8 - 30 knot.
Baca Juga:
BMKG Hang Nadim: Kota Batam Berpotensi Hujan Sepanjang Hari Ini
Kemudian, di wilayah Indonesia bagian selatan dominan bergerak dari Barat Daya - Barat Laut dengan kecepatan angin berkisar 6 - 15 knot.
Kecepatan angin tertinggi terpantau di Laut Sulawesi, Perairan Kep. Sangihe hingga Kep. Talaud, Laut Maluku, Perairan Halmahera, Samudra Pasifik utara Halmahera.
Simak, ini kondisi laut di beberapa perairan Indonesia Jumat (13/1/2023):
Baca Juga:
Hingga 25 November: Prediksi BMKG Daerah Ini Berpotensi Cuaca Ekstrem
Area Perairan Dengan Gelombang Tinggi (2,50 - 4,0 m)
Samudera Hindia selatan Jawa Timur hingga NTB
Laut Sulawesi
Samudera Pasifik utara Halmahera
Area Perairan Dengan Gelombang Sedang (1,25 - 2,50 m)
Perairan utara Sabang
Perairan barat Aceh
Perairan barat P.Simeulue - Kep. Mentawai
Perairan Bengkulu
Halaman selanjutnya
Perairan Enggano
Perairan barat Lampung
Selat Sunda
Samudera Hindia barat Sumatera
Perairan selatan Banten hingga P. Sumba
Selat Bali - Lombok - Alas bag.Selatan
Selat Sumba
Laut Sawu
Samudera Hindia selatan P. Sumba hingga NTT
Laut Natuna Utara
Laut Sulawesi
Perairan Kep. Bitung
Perairan utara Kep. Halmahera
Laut Maluku bagian utara
Laut Halmahera
Samudera Pasifik utara Papua. [eta]