Padahal, kamu pasti yakin mereka sudah mengetahui kamu memiliki hubungan dengan seseorang.
Namun, anehnya mereka hanya mengundangmu, tanpa sama sekali menyebutkan nama pasanganmu.
Baca Juga:
80 Persen Orang Tua Tak Tahu Aktivitas Digital Anak, Menkomdigi Ingatkan Bahaya Ruang Maya
Kamu bisa mencoba untuk memancing orang tuamu, mungkin saja mereka lupa.
Ketika kamu sudah menyebutkan dan mereka terlihat seperti mengabaikannya, ini menjadi tanda yang paling jelas untuk pasanganmu yang tidak disukai oleh orang tuamu.
2. Tidak Ingin Mendengar Apa Pun Tentangnya
Baca Juga:
IDAI Ungkap Jenis Alergen Makanan yang Rentan Picu Reaksi Berat pada Anak
Tentunya sebagai pasangan, kamu akan bangga ketika pasanganmu memiliki kehebatan atau prestasi dalam suatu bidang.
Kamu juga pastinya akan bercerita pada orang lain untuk menunjukkan bahwa kamu bangga memiliki pasangan sepertinya.
Mungkin orang-orang yang kamu ceritakan akan merasa kagum dan memuji pasanganmu, termasuk orang tuamu.