WahanaNews.co | Dokumenter tentang sekte sesat menjadi tayangan yang menarik dan banyak diminati. Itu karena tayangan dokumenter atau disebut juga docuseries mampu mengajak penonton melihat seperti apa kegiatan atau ritual aneh yang sebenarnya mereka lakukan.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring, sekte adalah kelompok orang yang mempunyai kepercayaan atau pandangan agama yang berbeda pandangan atau tidak lazim.
Baca Juga:
Soal Tudingan Dapat Asuransi Rp69 Miliar Ayah Mirna Buka Suara
Mereka memiliki kepercayaan yang sama tetapi melenceng dari nilai-nilai moral atau agama pada umumnya.
Kelompok ini biasanya dipimpin oleh seorang pemimpin yang memiliki kemampuan untuk membuat pengikutnya menjalankan standar atau aturannya.
Tak sekadar pemujaan, beberapa kasus dari sekte ini juga mengejutkan, tak masuk akal, bahkan tak segan merenggut nyawa orang.
Baca Juga:
Jangan Asal Diucapkan! Ini 11 Bahasa Medan Kasar dan Artinya yang Mesti Kamu Ketahui
Sejumlah sineas berhasil mendokumentasikan kisah sekte sesat menjadi film dan docuseries. Simak rekomendasi tayangan dokumenter tentang sekte sesat berikut.
1. Wild Wild Country (2017)
Wild Wild Country merupakan docuseries garapan Maclain Way Chapman Way yang menceritakan tentang guru kontroversial asal India bernama Bhagwan Shree Rajneesh dan para pengikutnya di permukiman Rajneeshpuram.