WahanaNews.co | Hingga saat ini sudah ada 15 aplikasi yang terintegrasi dengan sistem PeduliLindungi. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyebutkan nantinya akan ada 35 mitra baru yang terintegrasi dengan sistem PeduliLindungi.
Ke-35 mitra tersebut nantinya akan terintegrasi dengan pada bulan Oktober 2021 ini. Dengan demikian, nanti total akan ada 50 aplikasi yang terkoneksi dengan aplikasi PeduliLindungi.
Baca Juga:
Aplikasi PeduliLindugi akan Diganti Menjadi Satu Sehat
"Ada beberapa mitra yang sedang berproses kita tes secara keamanannya, kemudian proses administrasinya," ujar Chief Digital Transformation Office, Kemenkes, Setiaji dalam keterangan pers secara virtual di Jakarta, Kamis (7/10/2021).
Setiaji tidak menyebutkan nama-nama aplikasi yang akan terintegrasi dengan PeduliLindungi ini. Namun, dia hanya mengungkapkan jenis-jenis platformnya.
"Ada yang terkait dengan platform digital kesehatan, perbankan, ada juga platform travel. Ini cukup banyak, nanti kita akan sampaikan daftarnya setelah itu bisa dijalankan," tutur Setiaji.
Baca Juga:
PeduliLindungi Bakal Berubah Jadi Satu Sehat, Soal Data Pengguna Ini Kata BSSN
Adapun, daftar 15 aplikasi yang terintegrasi PeduliLindungi untuk saat ini, terdiri dari aplikasi sebagai berikut:
1. Gojek
2. Tokopedia
3. Grab
4. Traveloka
5. Tiket
6. Dana
7. Shopee
8. Livin' by Mandiri
9. Cinema XXI
10. LinkAja
11. Goers
12. Jaki
13. BNI Mobile
14. MCash
15. Loket
Fitur PeduliLindungi yang muncul di aplikasi Gojek dan kawan-kawan ini hanya berupa scan QR Code. H