Fadli Zon lantas menjawab terkait permintaan bebas karantina seperti yang ditudingkan Jodi. Menurutnya, memang tidak ada acara parlemen, termasuk di negara lain, yang memakai karantina.
"Di negara-negara lain, semua acara parlemen tak pakai karantina. Di Roma waktu pre-COP26, di Glasgow waktu COP26, Madrid IPU 143 dan acara konferensi parlemen lainnya," ucapnya.
Baca Juga:
Kemenkes Katakan Kasus Kematian Akibat Virus Corona di Indonesia Kembali Meningkat
Meski tidak karantina, dia menyebut acara semacam itu tetap menerapkan protokol kesehatan. Dia memastikan, berdasarkan pengalaman di negara lain, semua peserta acara tetap harus tes PCR dan tes antigen setiap dua hari.
"Harus ada PCR dan setiap dua hari antigen. Itu di negara lain," ujarnya. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.