WahanaNews.co | Seiring dengan berjalannya waktu, kucing peliharaan yang kamu sayangi bisa pergi meninggalkanmu selamanya, kapan saja.
Namun, sebelum kucing peliharaanmu pergi untuk selama-lamanya, biasanya ada beragam tanda tak biasa yang akan mereka tunjukkan.
Baca Juga:
Maxim Jakarta Rayakan World Animal Day Dengan Bagi-Bagi Makanan Kucing Dan Bersih-Bersih Kandang
Oleh karena itu, ketahui apa saja tanda-tanda kucing akan mati agar kamu bisa memberikan segala hal yang terbaik untuknya.
Dilansir dari Daily Paws, Selasa (11/10/2022), berikut ini adalah tanda-tanda kucing mendekati akhir hidupnya.
Penurunan berat badan ekstrim
Baca Juga:
Alergi Bulu Hewan Peliharaan: Kucing Lebih Dominan, Kenapa?
Penurunan berat badan sangat umum terjadi pada kucing senior (sudah tua), yang mana ini biasanya disebabkan oleh kehilangan massa otot.
Seiring bertambahnya usia, tubuh kucing menjadi kurang efisien dalam mencerna dan membangun protein, menyebabkannya kehilangan massa otot.
Kucingmu mungkin makan dengan baik, tetapi masih kehilangan berat badan. Seiring waktu, penurunan berat badan bisa menjadi ekstrem.