WahanaNews.co | Data The World"s Real-Time
Billionaires versi Forbes
mencatat Jerry Ng sebagai orang terkaya kelima di Indonesia, sekaligus
peringkat ke-680 dari jajaran orang terkaya di dunia saat ini.
Posisi Jerry terdongkrak dengan total
kekayaan 4,5 miliar dollar AS (Rp 64 triliun).
Baca Juga:
Skandal Bank Jago: Eks Pegawai Bobol Rp 1,3 Miliar buat Jalan-jalan
Apa yang menarik dari Jerry adalah lesatan yang berhasil diraihnya hanya dalam
waktu setahun terakhir.
Lantas, berapa kekayaan dia tahun
lalu?
Pada Desember 2020, ketika majalah Forbes merilis daftar 50 orang terkaya
di Indonesia, bankir senior itu menempati peringkat ke-44.
Baca Juga:
PT Bank Jago Tbk Buka Suara Eks Karyawan Bobol Rekening Nasabah Rp1,3 Miliar
Kala itu, kekayaan bersih yang
dimiliki oleh Jerry mencapai 600 juta dolar AS (sekitar Rp 8,4
triliun).
Kekayaan Jerry salah satunya berasal
dari Bank Jago.
Dia mengakuisisi saham yang kemudian
disebut Bank Artos pada Desember 2019, yang kini bernama Bank Jago.
Bank Jago mengubah dirinya menjadi
bank digital dan ingin bekerjasama dengan perusahaan fintech kecil dan menengah.
Jerry sebelumnya memegang posisi
teratas di Bank Danamon Indonesia dan Bank Central Asia.
Hingga Februari 2019, Ng menjabat
sebagai Direktur Utama Bank BTPN.
Kemudian, pada awal April 2021,
kekayaan Jerry melesat hingga menempati peringkat tujuh sebagai orang terkaya
di Indonesia.
Nilai kekayaannya mencapai 2,5 miliar
dolar AS (setara Rp 36,2 triliun).
Saat itu, Jerry juga berada di
peringkat 1.249 dari 2.755 orang terkaya di dunia 2021 versi Forbes.
Digitalisasi yang diusung Bank Jago di
sektor perbankan Indonesia membuat harga sahamnya melesat.
Pada awal April, Bank Jago berhasil masuk 10 besar emiten dengan market cap terbesar, yakni Rp 137
triliun.
Kini, Agustus 2021, Jerry Ng sudah ditetapkan sebagai orang terkaya
nomor 5 di Indonesia.
Adapun empat triliuner lain yang
berada di atas Jerry adalah:
1. Budi Hartono dengan kekayaan 18,6
miliar dollar AS (Rp 268 triliun).
2. Michael Hartono dengan kekayaan
17,9 miliar dollar AS (Rp 258 triliun).
3. Prajogo Pangestu dengan kekayaan
6,9 miliar dollar AS (Rp 99 triliun).
4. Sri Prakash Lohia dengan kekayaan
6,3 miliar dollar AS (Rp 90 triliun). [dhn]