4. Wajib menuliskan nomor
kontak penerima paket yang masih aktif untuk memudahkan kurir menghubungi dan mengantar
barang bila alamatnya tidak jelas (pelosok desa, jauh di pedalaman, menyeberang
sungai dan tidak ada patokan lokasinya).
Jangan selalu
menyalahkan jasa ekspedisi atau kurir yang mengantar barang yang kita pesan,
pahamilah bahwa belanja daring tidak seperti belanja langsung di toko atau COD.Lama-tidaknya barang yang kita pesan tergantung dari banyak faktor, pihak
ekspedisi juga perlu menyortir, mem-packing dan mengirimkan sesuai jadwal. Dari agen, masuk ke Drop Shipper, ke kantor pusat ekspedisi di kota setempat, baru keluar
dari kota tersebut dan singgah di beberapa agen, baru sampai ke kota tujuan, kemudian
disortir lagi baru dikirimkan ke alamat penerima.
Jadilah konsumen yang bijak. Kalau memang ada fasilitas kurir instan
seperti ojol atau mungkin COD bisalah dimanfaatkan karena jarak tidak terlampau jauh dan
barang pesanan ingin segera sampai. [donnie
daryono/Solo]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.