"Pantesan si cewek keliatannya gak merasa gimana-mana. Ternyata semua biaya dari si cowok. Karena kalau dari pihak cewek ikut bantu gak akan semudah itu batalin pernikahan," kesal akun @love22.
"Ya Allah kak semoga rezekinya diganti dengan yang berlipat yah, semoga juga ketemu jodohnya yang lebih baik, yang sayang ke kakak dan keluarga," saut akun @Mominda.
Baca Juga:
Aksi Arogansi di SCBD: Polda Metro Jaya Minta Maaf ke Lachlan Gibson, Siap Evaluasi Total
"Sabaar ya..insha Allah..smua tergantikan LUNAS dbayar...percaya deh," kata akun @Eno IGun.
"Kalau di tempat aku hajatannya mah di kedua belah pihak juga enggak papa, tergantung kemauan masing-masing," ujar akun @Octha sobirin .
Ketika hari H pernikahan, Ryan menuturkan tetap menggelar acara pernikahan karena semua persiapan sudah terlanjur sudah siap. Ryan tetap mengenakan busana pengantin dan didampingi oleh ibunya di atas pelaminan.
Baca Juga:
Lengkap Penderitaan ! Jalan Rusak Sampah Menumpuk Tepat dibelakang Telkom Kota Perdagangan
"Semoga mendapatkan yang lebih baik lagi, Allah sudah memberikan teguran, segala sesuatu yang terjadi adalah kehendak dari Yang Kuasa, tetap semangat ya Aa," kata ibu Ryan.
Ryan kemudian mengucapkan terima kasih kepada Warganet yang memberikan dukungan dan ucapan untuk Ryan agar segera bangkit. Ia juga menegaskan kembali tentang biaya pernikahan.
"Terima kasih teman-teman di TikTok yang sudah menghibur, Ryan baik-baik saja Alhamdulillah. Ya undangannya itu aku yang bikin padahal, foto prewedding juga aku yang bayar, mama aku yang bayar, fotografer, wedding organizer karena saya tidak mau membebankan mertua," pungkas Ryan. [rds]