WahanaNews.co | Kebiasaan makan masyarakat di tiap negara bisa jadi berbeda-beda. Tapi, sayangnya tak semua orang bisa menerima kebiasaan makan orang lain. Bahkan, ada yang dianggap tidak sopan atau sangat mengganggu karena dinilai jorok, seperti kebiasaan makan masyarakat Inggris.
Mengutip Mirror, orang Inggris memiliki kebiasaan bersendawa, berbicara dengan mulut penuh, dan mengambil makanan yang menyangkut di gigi bahkan di depan orang lain. Bukan tuduhan semata, kebiasaan seperti ini merupakan hasil sebuah survei dari Glotech Repairs yang melibatkan 2.000 masyarakat Inggris.
Baca Juga:
Hindari Kebiasaan Tidur Setelah Makan, Ternyata Ini 4 Dampak Buruk bagi Kesehatan
Hasil dari survei ini mengungkapkan lebih dari sepertiga orang mengatakan bahwa pasangan mereka secara terbuka bersendawa saat makan.
Sementara, seperempat orang juga mengaku terbiasa mengobrol dengan mulut penuh makanan. Penemuan ini lebih banyak terjadi pada laki-laki, hampir setengah dari mereka dengan “senang hati” bersendawa secara terbuka saat makan, menurut pasangan mereka.
Hal ini didapat dari seperempat perempuan yang mengatakan pasangan mereka suka mengunyah dengan mulut terbuka. Sementara 22,5 persennya mengungkapkan pasangan mereka juga secara terang-terangan mengambil makanan yang nyelip di gigi di hadapan mereka.
Baca Juga:
Hindari, Ini 4 Dampak Buruk Langsung Tidur Setelah Makan
Selain itu, lebih dari setengah orang Inggris menggunakan aturan “belum lima menit.” Dalam kasus ini, 56 persen perempuan mengaku melakukannya. Lebih lanjut, 10,7 persen dari mereka mengaku telah melihat pasangan mereka sering menggunakan kembali piring dan peralatan makan kotor untuk menghindari mencuci piring.
Tidak hanya di rumah, orang-orang Inggris juga sering menyantap makanan mereka di tempat kerja atau transportasi umum. Di mana saat mereka menyantap makanan, aroma santapan mereka tersebut menyebar dan mengganggu orang-orang di sekitarnya. Kebiasaan ini paling banyak dilakukan di London, Yorkshire, dan Timur Laut.
Walaupun banyak orang Inggris yang memiliki kebiasaan makan yang buruk, tetapi masih ada dari mereka yang mematuhi nilai-nilai serta tradisi dalam rumah dan di meja makan. Wilayah Barat Daya, Midlands Timur, dan Wales masyarakatnya dinilai masih termasuk yang memiliki etika makan baik.