WahanaNews.co, Sumedang - Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) Kabupaten Sumedang mendeklarasikan gerakan dukung satu nama untuk Calon Bupati Sumedang kepada H Erwan Setiawan, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Bupati Sumedang bersama H Dony Ahmad Munir.
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sumedang Sidik Jafar beserta isteri dan mantan Wakil Bupati Sumedang H Erwan Setiawan.
Baca Juga:
Survei Litbang Kompas Pilgub Jabar: Elektabilitas Dedi-Erwan Meroket 65%
Sekretaris AMPG Kabupaten Sumedang Ervan Shopian menegaskan jika pihaknya berharap Golkar hanya menyiapkan calon bupati tunggal yakni Erwan Setiawan.
"Kami mendeklarasikan gerakan dukung satu nama untuk Pilkada nanti. Karena di Golkar itu ada beberapa faksi. Mungkin ada beberapa orang yang bermunculan tentang siapa calon bupati dari partai Golkar," ujarnya usai melaksanakan deklarasi gerakan dukung satu nama di RM Cibingbin, Kutamaya, Sumedang Selatan, Sabtu (9/3/2024).
Ervan juga berharap, DPD Partai Golkar Sumedang dapat menyambut baik gerakan yang telah di inisiasi oleh AMPG. Sehingga, keputusan dari DPD Partai Golkar akan menjadi bahan kekuatan.
Baca Juga:
Tingkatkan Daya Saing, Pemda Sumedang Luncurkan City Branding dan Geopark
"Kami mengusung H Erwan Setiawan untuk jadi calon bupati tunggal. Tidak ada opsi calon lain. Gerakan ini kami harap ditindaklanjuti juga oleh ketua DPD, karena ini salah satu bagian aspirasi dari organisasi sayap yang didirikan partai Golkar," terangnya.
Sementara itu, Ervan juga melihat jika kegiatan yang sama kemungkinan besar akan turut dilakukan oleh organisasi internal lainnya.
"Mungkin yang lainnya akan mengikuti seperti soksi, Kosgoro dan lain sebagainya.