Wahananews.co | Setu Babakan merupakan tempat Pusat Budaya Betawi yang berlokasi di Jagakarsa, Jakarta Selatan. Di lokasi inilah Badan Kerjasama Organisasi Wanita (BKOW) menggelar BKOW Fair selama 2 hari, pada Sabtu (23/7/2022) dan Minggu (24/7/2022).
Pada acara itu dilaksanakan berbagai kegiatan seperti lomba pantun, donor darah, pentas seni, bazaar, beragam kuliner Betawi, fashion show, talk show, pasar murah, panggung hiburan, cek kesehatan dan vaksin booster gratis.
Baca Juga:
Soal Ridwan Kamil Ditolak Warga Jakarta Timur, Kubu RK Buka Suara
Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria dan Ketua BKOW yakni Ellisa Sumarlin meminta masyarakat untuk meramaikan kegiatan ini.
Acara ini (BKOW) juga dihadiri Special performance, seperti Bolot, Burhan, Malih, Ncess Nabati, Ferdy Element serta Renaga, Reza Darmawangsa dan Idea Percussion.
Acara BKOW yang meriah ini memang layak untuk dihadiri masyarakat dengan beragam fasilitas yang bernilai positif. [qnt]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.