WahanaNews.co | Baju dinas DPRD Tangerang tengah menjadi sorotan dan menuai
polemik.
Bagaimana tidak, baju-baju tersebut
diketahui menggunakan bahan dari merek ternama dan menghabiskan anggaran
fantastis hingga ratusan juta rupiah.
Baca Juga:
Pemerintah Tangerang Selatan: Strategi Kurangi Kemiskinan dengan Dukungan Biaya
Rencananya, pakaian yang terbuat dari
bahan ternama tersebut akan digunakan oleh 50 orang anggota dewan.
Selain itu, total anggaran pengadaan
untuk bahan pakaian dinas tahun 2021 tersebut berjumlah hampir dua kali lipat
dari tahun 2020.
Berikut ini rangkuman deretan fakta terkait baju dinas DPRD Kota Tangerang yang terbuat
dari bahan mahal dan kini sedang ramai diperbincangkan.
Baca Juga:
Anda Pecinta Louis Vuitton? Siap-siap, Harga Bakal Naik!
Terbuat dari 4 Merk Ternama
Pengadaan Bahan Pakaian Sekretariat
DPRD Kota Tangerang Pokja Unit Layanan Pengadaan (ULP), Hadi Sudibjo,
mengatakan, terdapat empat
merek pakaian yang akan digunakan sebagai baju dinas pada tahun 2021.