WAHANANEWS.CO, Bekasi - Hujan deras yang mengguyur sejak Selasa (4/3/2025) dini hari membuat sejumlah wilayah di Bekasi, Jawa Barat, terendam banjir. Di Perumahan Villa Nusa Indah 2, air terus meninggi hingga nyaris menelan lantai dua rumah warga, memaksa mereka bertahan di tempat yang tersisa.
“Air sudah hampir mencapai lantai dua, tinggal dua anak tangga lagi! Dan yang lebih mengkhawatirkan, ketinggiannya masih terus naik,” ungkap Santi, warga setempat, dengan nada cemas.
Baca Juga:
Dilanda Banjir, Proses Belajar Mengajar di Perguruan NU Barus Terhenti
Banjir juga menghanyutkan pusat informasi dan CCTV di perumahan tersebut, sehingga warga kesulitan mendapatkan data akurat mengenai debit air yang masuk.
Sementara itu, warga di Villa Taman Kartini, Bekasi Timur, melaporkan bahwa air telah mencapai lutut orang dewasa. Genangan juga terjadi di Perumahan Kemang Pratama Bekasi, meskipun ketinggian banjir di lokasi tersebut belum dapat dipastikan.
Sebelumnya, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta telah mengimbau warga yang tinggal di bantaran Sungai Ciliwung untuk waspada.
Baca Juga:
Banjir Bandang Seret Sepuluh Mahasiswa UNG, Tiga Orang Tewas
Dalam unggahan di media sosial X, BPBD menyebut bahwa ketinggian air di pos pantau Depok pada Selasa dini hari mencapai 350 cm dan masuk dalam status Siaga 1.
BPBD juga mengingatkan bahwa wilayah yang berpotensi terdampak banjir akibat luapan Sungai Ciliwung meliputi Srengseng Sawah, Lenteng Agung, Tanjung Barat, Pejaten Timur, Rawajati, Cikoko, Cijantung, Kalisari, Manggarai, hingga Kampung Melayu.
[Redaktur: Elsya Tri Ahaddini]