WahanaNews.co | Jembatan Cimandur di Lebak diterjang banjir sore hari ini.
Sempat diperbaiki, jembatan penghubung antar desa di Bayah dan Panggarangan kini kembali putus.
Baca Juga:
16 Desa di Aceh Barat Terendam Banjir, Air Capai 50 Sentimeter
"Iya meluap lagi, sekarang putus jembatannya," kata Kepala BPBD Lebak Febby Rizky Pratama dilansir dari detikcom, Selasa, (11/10/2022).
Jembatan itu, kata Febby, putus tepat di bagian tengah. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 16.00 WIB.
Air Sungai Cimandur meluap akibat hujan deras sejak pukul 14.00 WIB hingga saat ini.
Baca Juga:
BPBA Lapor Dua Desa di Aceh Jaya Terendam Banjir Setinggi 1,2 Meter
Kondisi saat ini, arus sungai masih kencang. Namun tidak meluap hingga ke pemukiman warga.
"Meluap tapi nggak ke pemukiman kalau di sini," jelasnya.
Banjir di 2 Lokasi
Febby menjelaskan, air Sungai Cimandur meluap ke beberapa desa di Bayah.
Di Desa Suwakan dan Bayah Satu, air sungai meluap hingga ke pemukiman warga.
Febby belum merinci jumlah rumah yang terendam. Ketinggian airnya mencapai 30 sentimeter.
"Di Suwakan dan Bayah Satu banjir tapi tidak seperti kemarin. Sekarang ketinggiannya 30 sentimeter," katanya.
BPBD saat ini sudah berada di lokasi bersama operasi perangkat daerah (OPD) lainnya.
Mereka hendak memantau kondisi di lapangan.
"Saya masih di lokasi sama dinas lainnya, perkembangannya nanti dikabari, yah," ujarnya. [rin]