Suprianto mengaku saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan terhadap kasus tersebut. Termasuk memeriksa pelaku untuk mengetahui motif penikaman maut itu.
Suprianto menyebutkan, pelaku kini diamankan di Polres Morowali. Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan dengan menunggu hasil pemeriksaan kejiwaan pelaku.
Baca Juga:
Pelaku Penusukan Wanita di Mal Ditangkap, Ternyata Gegara Putus Cinta
Kemudian, pihak kepolisian juga akan melakukan pengembangan kasus dengan mendatangi sekolah yang bersangkutan. Pihak kepolisian ingin mencari tahu seperti apa perilaku Z selama berada di sekolah. Selain orang tua pelaku, murid, dan guru juga akan diambil keterangannya.
"Pelaku Z akan menjalani pemeriksaan setelah kondisinya stabil, kami juga akan melakukan upaya untuk mengetahui motif dan latar belakang kejadian ini. Kami juga belum periksa bapaknya karena masih suasana duka juga,” kata Suprianto.
[Redaktur: Elsya Tri Ahaddini]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.