WAHANANEWS.CO, Jakarta - Kebakaran melanda Gedung Badan Keamanan Laut (Bakamla) di Jalan Tugu Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, pada Minggu (29/9/2024) pagi.
Penyebab kebakaran belum dapat dipastikan. Sebanyak belasan mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api. Asap tebal terlihat mengepul dari lantai atas gedung.
Baca Juga:
BPBD Bantul Imbau Masyarakat Waspadai Kebakaran Akibat Aktivitas Membakar Sampah
Api terus berkobar di dalam ruangan, dan petugas pemadam kebakaran dari Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat segera melakukan pemadaman dengan mengerahkan 14 unit mobil.
Mereka berupaya mencegah api menjalar ke lantai bawah dengan melakukan proses pendinginan.
[Redaktur: Elsya Tri Ahaddini]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.