WahanaNews.co | Empat unit rumah di Jalan Perikanan, belakang Hotel Asia, Kelurahan Hamadi, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura, dilanda kebakaran Sabtu (13/11) malam sekitar pukul 19.00 WIT. Peristiwa itu diduga dipicu kelakuan remaja yang main petasan di dalam tempat tinggalnya.
Kapolresta Jayapura Kota Kombes Pol Gustav R Urbinas mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Kerugian materi diperkirakan Rp 400 juta.
Baca Juga:
Saat Ibadah, Gereja Pentakosta Lau Mil Dairi Terbakar
"Kami sedang mendalami kasus kebakaran itu. Dan sementara diduga karena ledakan petasan di dalam rumah yang dimainkan oleh KF (17). Kami akan melakukan olah TKP dan penyelidikan lebih lanjut guna memastikan penyebab kebakaran tersebut," sebut Gustav, Minggu (14/11).
Kasus kebakaran ini masih ditangani Unit Reskrim Polres Jayapura Kota. Dua saksi sudah dimintai keterangan.
KF yang diduga meledakkan petasan juga telah diamankan guna menjalani pemeriksaan. "Namun dari keterangan masyarakat sekitar bahwa KF mengalami gangguan jiwa, sehingga kami akan melakukan pemeriksaan di rumah sakit terlebih dahulu," jelas Gustav.
Baca Juga:
Ruang Komputer dan 2 Kelas SMPN 1 Tigalingga Terbakar
Berdasarkan keterangan saksi Alva May (27), sebelum kebakaran dia mendengar tiga kali ledakan petasan dari dalam rumah KF (17). Dia pun keluar rumah dengan niat ingin menegur.
Namun, sesampainya di kediaman KF, Alva melihat bagian dalam rumah sudah terbakar. Dia spontan meminta bantuan warga sekitar untuk memadamkan api dan menghubungi pemadam kebakaran.
"Api berhasil dipadamkan sekitar hampir dua jam dari pukul 19.00 sampai pukul 20.45 WIT, setelah empat unit mobil pemadam kebakaran Pemerintah Kota Jayapura tiba di lokasi kejadian dibantu masyarakat setempat, " pungkas Gustav. [dhn]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.