Darmawan juga menambahkan, PLN telah menyiapkan Call Center berupa nomor WhatsApp 087771112123 untuk membantu kendala pengguna EV diperjalanan.
"Tujuan PLN adalah agar seluruh masyarakat bisa menikmati lebaran yang bahagia, serta tenang dan khusu' dalam beribadah tentunya denganlistrik aman dan andal serta kualitas pelayanan yang baik" paparnya.
Baca Juga:
Dukung Kemandirian Penyandang Disabilitas, PLN UP3 Sumedang Serahkan Bantuan Kaki Sambung Palsu
Ditempat terpisah, General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jawa Barat, Susiana Mutia mengungkapkan, selain memastikan petugas dalam keadaan siap siaga, Apel pagi ini juga adalah agar meyakinkan kembali seluruh peralatan pada kondisi laik untuk dipergunakan sebagai pendukung kinerja seluruh petugas sehingga optimal.
Ia juga menyebutkan, PLN UID Jawa Barat telah menyiapkan pedoman siaga Ramadhan dan Idul Fitri 2024.
"Pedoman ini merupakan acuan seluruh manajemen juga petugas terkait selama siaga, hal ini tentunya adalah upaya PLN UID Jawa Barat untuk mendukung kelancaran dan pengamanan penyediaan tenaga listrik selama Ramadhan dan Idul Fitri tahun ini," jelasnya.
Baca Juga:
PLN UP3 Sumedang Budayakan Kegiatan Safety Briefing
"Dan juga, pedoman siaga ini dimaksudkan agar apabila terjadi gangguan atau force majeur yang tidak diharapkan, dapat segera diantisipasi atau dipulihkan dengan lebih cepat," tambahnya.
Sementara itu, Manager PLN UP3 Sumedang Eko Hadi Pranoto mengungkapkan, total seluruh petugas yang bersiaga pada Ramadan dan Idul Fitri di wilayah kerjanya berjumlah sebanyak 65 pegawai.
"Itu dibantu lebih dari 300 petugas teknik dan 32 personil mitra kerja, didukung 4 unit gardu bergerak (UGB), 1 UPS serta 2 unit genset," ucap Eko.