WahanaNews.co | Seorang pria berinisial AM (57) kedapatan tewas dengan belati menancap di wilayah Klapanunggal, Kabupaten Bogor, belum lama ini. Polisi menduga AM adalah pelaku pencurian ayam.
Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin mengatakan dugaan tersebut berawal dari temuan ayam hidup dalam jaket AM. Polisi kemudian melakukan penelusuran untuk mencari tahu dari mana ayam itu berasal.
Baca Juga:
Polisi Tangkap Pembuat Situs Domain Judi Online di Bogor
"Berdasarkan hasil forensik Polri kan dilihat nih kira-kira di mana TKP kejadiannya. Nah terus dicari lah ada nggak yang kecurian ayam," kata Iman, Minggu (13/3/2022).
Dari hasil penelusuran, ayam tersebut merupakan hasil curian. Polisi juga saat itu sedang memeriksa warga yang mengaku kehilangan ayam peliharaan.
"Kalau dilihat dari ayamnya masih hidup, jam segitu dan di sekitar TKP tidak ada pasar ayam hidup, analisa kami itu ayamnya hasil curian. (Pemilik ayam) sudah ada, kita masih mintai keterangan. (Jarak ditemukan AM dengan lokasi warga pemilik ayam) sekitar 2 kilometeran, masih di sekitar situ," katanya.
Baca Juga:
Polisi Ungkap Truk Ugal-ugalan di Tangerang Bergerak Tak Sesuai Rute
Polisi masih memeriksa warga tersebut untuk mengetahui peristiwa yang sebenarnya. Sedangkan terkait kematian AM, diduga karena kehabisan darah sebelum terjatuh dari motornya dan meninggal dunia.
"Kelihatannya dari olah TKP itu dia (AM) mungkin kena (belati) di jauh, lari naik motor terus jatuh kehilangan darah banyak gitu. Nanti saya update perkembangan terakhirnya," kata Iman.
Sebelumnya, pria warga Kramatjati berinisial AN (57) ditemukan tewas di Jalan Raya Narogong, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor pada Jumat (11/3/2022). Korban ditemukan sudah tergeletak tidak bernyawa sekira pukul 03.00 WIB dini hari.
Korban bersimbah darah dengan belati menancap di punggungnya. Barang-barang korban masih utuh dan belum ditemukan adanya kehilangan. [rin]