WahanaNews.co | Sebuah video yang memperlihatkan suasana rapat di DPRD Humbang Hasundutan (Humbahas), Sumatera Utara (Sumut), berakhir ricuh viral. Ketua DPRD Humbahas, Ramses Lumban Gaol, terlihat disiram air saat kericuhan terjadi.
Dalam video terlihat sejumlah anggota DPRD sedang melakukan rapat. Suasana rapat mulai memanas ketika Ketua DPRD Humbahas, Ramses Lumban Gaol, mengetuk palu.
Baca Juga:
Kemenkes dan Komisi IX DPR RI Sosialisasi GERMAS di Kota Binjai
Seorang anggota DPRD langsung berdiri mempertanyakan kenapa diambil keputusan oleh Ketua DPRD Humbahas. Dia juga terlihat mendatangi Ketua DPRD Humbahas yang duduk di bagian depan.
"Kenapa diputuskan, kenapa diputuskan, saya ini anggota Dewan, kenapa diputuskan," kata salah seorang anggota ke Ketua DPRD.
"Karena ada yang setuju," jawab Ketua DPRD.
Baca Juga:
Beberapa Proyek Dari Dana PEN Belum Selesai, Golkar Kritisi Pidato Pimpinan
Setelah itu, terlihat seorang anggota DPRD lain yang datang mendekati ketua DPRD. Anggota DPRD yang datang itu meminta agar keputusan itu dicabut.
"Cabut, cabut, cabut," teriak anggota DPRD itu.
Tak hanya meminta agar keputusan itu dicabut. Anggota Dewan yang menggunakan baju biru itu terlihat memukul meja dan menyiramkan air dari gelas ke ketua DPRD.
Setelah itu, sejumlah anggota Dewan terlibat adu mulut. Sementara sejumlah anggota lainnya mencoba menenangkan suasana.
Ramses Lumban Gaol saat dimintai konfirmasi mengatakan peristiwa itu terjadi pada Senin (20/9). Ramses mengatakan keributan terjadi saat pembahasan P-APBD.
"Rapat Banggar (Badan Anggaran), membahas KUA dan PPAS P-APBD," ucap Ramses saat dimintai konfirmasi.
Ramses menyebut keributan terjadi karena sejumlah anggota DPRD tidak setuju dia membuat keputusan tentang pembahasan P-APBD. Ramses juga membenarkan dirinya disiram saat rapat oleh Ketua Fraksi Golkar Humbahas.
"Nggak sepakat mereka itu dibahas, mereka minta P-APBD nggak usah dibahas. (Yang menyiram) dari Golkar. Ketua fraksi, Bantu Tambunan, yang nyiram itu," jelas Ramses. [dhn]