Tembakan itu memecahkan kaca helm dan kacamata sebelah kiri korban.
Korban, Putu Suksma Lusiana, yang baru pulang dari kerja, mengalami memar di pelipis sebelah kiri.
Baca Juga:
Yan Christian Warinussy Berharap Kapolresta Manokwari Profesional dalam Penanganan Kasus Pencobaan Pembunuhan Terhadap Dirinya
“Pelaku menembak burung dari dalam mobil, tiba-tiba tembakannya mengenai korban yang sedang melintas di TKP,” kata AKBP Leo Dedy.
Melihat korban tertembak, pelaku sempat turun dari mobil, tetapi setelah melihat warga datang, minta Ajik yang mengurusnya.
Pelaku Abby diketahui memberikan uang kepada korban sebanyak Rp 650 ribu.
Baca Juga:
Warga Klaten Ditembak OTK Saat Melintas di Kampung, Polisi Lakukan Penyelidikan
Kini penyidik kepolisian masih mendalami keterangan Ajik, sang pemilik senapan angin.
Penyidik juga mendalami keterangan terduga pelaku Abby.
Polisi juga mengamankan mobil Lexus dan senapan angin beserta 23 butir peluru. [gun]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.