WahanaNews.co, Tangerang Selatan - Kombes Ade Ary Syam Indradi dari Kabid Humas Polda Metro Jaya menyampaikan pada awak media bahwa pesawat latih bernomor registrasi PK-IFP yang mengalami kecelakaan pada Minggu (19/5/2024), di wilayah BSD, Serpong, Tangerang Selatan, telah menewaskan 3 orang.
Ade Ary juga menuturkan bahwa pihaknya turut berduka atas tragedi ini.
Baca Juga:
Pesawat Jazirah Aviation Terjatuh di Laut UEA, Dua Nyawa Melayang
"Tiga orang telah menjadi korban dalam insiden ini," ungkap Ade Ary kepada wartawan pada Minggu (19/5/2024).
"Kami turut prihatin atas kejadian ini dan kami menyampaikan rasa duka yang mendalam."
Informasi mengenai kecelakaan pesawat latih ini juga telah dikonfirmasi oleh Basarnas DKI. Tim dari Badan SAR Nasional segera diturunkan ke lokasi kejadian untuk melakukan penanganan darurat.
Baca Juga:
Kecelakaan Tragis di Brasil, 62 Orang Tewas dalam Insiden Pesawat Voepass
Sebelumnya, terjadi kecelakaan pesawat latih di wilayah BSD, Serpong, Tangerang Selatan. Kabar tersebut juga menyebutkan adanya korban dalam insiden tersebut.
"Dari foto (diterima) seperti itu (ada korban)," kata Kepala Seksi Operasi (Kasiop) Basarnas DKI Jakarta, Agung Priambodo, kepada wartawan.
Dia mengatakan pesawat sempat hilang dan kemudian jatuh di lapangan Sunburst BSD, Serpong.