Selanjutnya Ia berharap dapat terus menjalin kerjasama dengan PLN Kalbar dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
Sementara itu, menurut Senior Manager Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN Kalbar, Rizal Azhari, layanan listrik premium merupakan komitmen PLN untuk terus mendukung produktivitas usaha para pelaku bisnis dan industri termasuk layanan kesehatan kepada masyarakat.
Baca Juga:
Urgensi Krisis Iklim, ALPERKLINAS Apresiasi Keseriusan Pemerintah Wujudkan Transisi Energi Bersih
Melalui layanan listrik premium, pihaknya akan menjamin mutu layanan, memberikan garansi, dan keandalan serta kepastian dalam memberikan layanan kelistrikan kepada pelanggan yang tentunya berbeda dengan pelanggan biasa.
“Atas nama manajemen PLN Kalbar, kami mengucapkan terima kasih kepada RSUD Dr. Sudarso yang telah mempercayakan pelayanan listriknya kepada PLN melalui layanan premium,” tutup Rizal. [Tio]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.