WahanaNews.co | Hari kedua lebaran, sejumlah
tempat wisata di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, diserbu pengunjung, seperti
taman wisata kera Plangon.
Namun,
sayangnya, pengunjung dari berbagai daerah itu tak menerapkan
protokol kesehatan (prokes), memakai masker dan menjaga jarak.
Baca Juga:
Terkait Polemik Razia RM Padang non-Minang di Cirebon Polisi Lakukan Mediasi
Objek
wisata ini diserbu pengunjung karena terbuka dan gratis untuk umum.
Ratusan
pengunjung telah memadati taman wisata kera Plangon di Kecamatan Sumber,
Kabupaten Cirebon, itu sejak Jumat (14/5/2021) pagi.
Pengunjung
dari berbagai daerah Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka,
Kuningan), dan
luar kota itu, baik anak-anak, remaja, dewasa, maupun lanjut usia
(lansia), tampak bercengkerama dengan ratusan kera yang konon sudah ada sejak
zaman Sunan Gunungjati.
Baca Juga:
PT Rohto Laboratories dan Bank Resona Perdania Bagikan Kacamata Gratis Hari Penglihatan Sedunia
Mereka
memberi makan kacang dan pisang kepada kera-kera liar namun jinak tersebut.
Kera-kera
yang diberi makan pun tampak senang menerima pemberian pengunjung objek wisata
yang berada di perbatasan Kabupaten Kuningan itu.
Minimnya
petugas yang memberikan imbauan membuat pengunjung di lokasi wisata ini tak
mengindahkan disiplin prokes.
Meski
khawatir terpapar Covid-19, pengunjung mengaku tetap menikmati wisata kera di
hutan Plangon ini.
Mereka
memilih memproteksi diri masih-masing dengan menjaga jarak dan menggunakan
masker selama di lokasi.
"Sengaja
ke sini (taman kera hutan Plangon) untuk mengisi liburan. Sebenarnya khawatir,
tapi hati-hati aja, pakai masker dan jaga kesehatan," kata Asti,
pengunjung asal Bogor.
Raden
Dedi, pengunjung wisata Plangon lainnya, mengatakan, setiap lebaran pasti
berkunjung ke sini.
"Rasa
khawatir sih ada. Tapi saya pakai masker. Kadang-kadang susah mengingatkan
pengunjung lain. Ya keluarga sendiri aja dulu," ujar Dedi.
Kawasan
wisata yang berada di perbatasan Kabupaten Kuningan ini dikenal dengan kesejukan udaranya karena
pepohonan rindang dan berada di ketinggian bukit.
Selain
memberi makan kera, pengunjung juga bisa berziarah ke puncak hutan Plangon, yang
menjadi lokasi dimakamkannya dua tokoh penyebar Islam di Cirebon. [dhn]