WAHANANEWS.CO, Depok - Seorang siswi SMK di Depok, Jawa Barat, menjadi korban dugaan pemerkosaan yang dilakukan oleh seorang kakek hingga hamil tujuh bulan. Kasus ini terungkap setelah orang tua korban melapor ke polisi, yang kemudian segera mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan pemeriksaan.
Peristiwa memilukan itu disebut terjadi di kawasan Pasir Putih, Sawangan, Depok. Dalam unggahan viral yang beredar di media sosial pada Senin (3/11/2025), pengunggah menyebut korban bukan hanya diperkosa hingga hamil, tetapi juga dinikahkan dengan pelaku.
Baca Juga:
Nekat Terobos Dua Tol Sekaligus, Pengemudi Calya Putih Akhirnya Ketahuan Juga!
Menurut unggahan tersebut, keluarga korban sempat tidak melapor ke polisi, yang akhirnya menimbulkan kemarahan warga sekitar.
Kapolsek Bojongsari Kompol Fauzan Thohari membenarkan peristiwa tersebut dan memastikan pihaknya sudah menindaklanjuti laporan. “Anggota Polsek Bojongsari sudah cek TKP,” ujarnya saat dimintai konfirmasi.
Fauzan menambahkan bahwa laporan resmi telah dibuat oleh orang tua korban ke Polres Metro Depok, dan saat ini kasusnya tengah ditangani lebih lanjut oleh pihak kepolisian. “Orang tua korban sudah buat LP ke Polres,” kata Fauzan.
Baca Juga:
3 Pria Babak Belur Dikeroyok di Depok, TNI Turun Tangan
[Redaktur: Rinrin Khaltarina]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.