Imam menambahkan, Bank Muamalat terbuka dan siap berkolaborasi dengan seluruh biro perjalanan ibadah haji dan umrah yang berkualitas dan amanah, mulai dari menyiapkan paket perjalanan haji dan umrah yang terjangkau hingga bersama-sama memasarkannya.
Bank Muamalat juga memastikan dukungan transaksi dan pembiayaan bagi semua biro perjalanan haji dan umrah yang bermitra.
Baca Juga:
Bank Muamalat Pastikan Kesiapan Uang Tunai untuk Idulfitri 1446 H
Bank Muamalat menawarkan paket perjalanan umrah seperti Program Umat dan menyediakan produk Tabungan iB Hijrah Haji baik dalam mata uang rupiah maupun dolar Amerika Serikat serta Tabungan iB Hijrah Haji Anak Hebat.
Pionir bank syariah di Tanah Air ini bahkan menyediakan fitur khusus Bank Haji di dalam aplikasi mobile banking Muamalat DIN. Pada fitur tersebut, nasabah bisa membuka rekening tabungan haji, pelunasan biaya perjalanan ibadah haji, riwayat pendaftaran haji, dan pengecekan nilai manfaat haji bagi jemaah yang sedang dalam masa tunggu keberangkatan.
[Redaktur: Amanda Zubehor]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.