Cabai merah keriting Rp61.200/kg, cabai merah besar Rp60.800/kg, cabai rawit merah Rp66.400/kg, bawang putih kating Rp29.500/kg, serta bawang putih honan Rp26.800/kg.
Khusus untuk minyak goreng curah, berdasarkan pantauan harian Sistem Pemantauan Pasar Kebutuhan Pokok (SP2KP) Kementerian Perdagangan di 216 pasar di seluruh Indonesia, harganya secara rata-rata untuk wilayah Jawa-Bali telah di bawah HET Rp14.000/liter.
Baca Juga:
Dua Hari Lagi, Kementan Akan Oprasi Pasar Jelang Ramadan di 4000 Titik
Per 18 Agustus 2022 harga minyak goreng curah Jawa-Bali Rp12.900/liter, atau turun 0,67 persen jika dibandingkan bulan lalu.
Sementara itu, rata-rata harga nasional minyak goreng curah per 18 Agustus 2022 telah mencapai level harga Rp14.100/liter, atau turun sebesar 5,40 persen dibandingkan bulan lalu.
Provinsi lain seluruhnya juga menunjukkan tren penurunan dengan rincian rata-rata harga untuk wilayah Sumatra Rp13.100/liter, Kalimantan Rp13.700/liter, Sulawesi Rp13.600/liter, serta Maluku dan Papua sebesar Rp18.500/liter.
Baca Juga:
Disperindag Kota Gorontalo Imbau Warga Tidak Panic Buying Jelang Ramadhan 1446 H
Harga minyak goreng curah di wilayah selain pulau Jawa-Bali, Sumatra, Kalimantan, dan Sulawesi masih belum sesuai HET.
Hal ini menggambarkan tantangan logistik yang dihadapi dalam pendistribusian program MGCR, khususnya di Indonesia bagian timur.
Minyak goreng curah rakyat (MGCR) saat ini sudah tersedia di 18.606 pengecer mitra Pelaku Usaha Jasa Logistik dan Eceran (PUJLE) yang tersebar di 273 kabupaten/kota di 27 provinsi dengan tanda khusus/spanduk HET. [rin]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.