Program ini, kata Shana, selaras dengan upaya yang dilakukan oleh BPOLBF dalam mengamplifikasi dan mengedukasi masyarakat Labuan Bajo tentang ASEAN.
Promosi dan edukasi dilakukan sejak awal melalui berbagai bentuk publikasi di berbagai media massa baik lokal, nasional, maupun internasional dan diamplifikasi digital dengan mendiseminasikan informasi melalui berbagai akun media sosial berbagai Kementerian dan Lembaga, juga akun-akun media sosial lainnya.
Baca Juga:
Strategi Kolaborasi Ekonomi Indonesia-Australia Kembali Diperkuat untuk Lanjutkan Berbagai Komitmen Kerja Sama
"Selain itu promosi juga kami lakukan dengan pemasangan banner di pintu masuk bandara, pemasangan billboard di area Kota Labuan Bajo, back drop dan roll banner kantor-kantor pemerintah dan juga hotel. Kami juga menyediakan Tourist Information Center dan HelpDesk mulai dari bandara dan hotel delegasi untuk memudahkan informasi terkait wisata Labuan Bajo dan aktivitas yang berlangsung sepanjang ASEAN Summit 2023," kata Shana.
Rangkaian kegiatan akan digelar di sejumlah lokasi di sekitar Labuan Bajo. Street Carnival misalnya diadakan di Lapangan Waesambi, Festival Goa Batu Cermin di Goa Batu Cermin, dan SMEs Hub di Waterfront Kampung Ujung. Sumber: kemenparekrafgoid. [jp/jup]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.