Ia mengatakan kami masyarakat di wilayah pesisir Pulau Raijua sejauh ini sangat kesulitan untuk memperoleh air bersih karena jarak pemukiman pendudukan ke sumber air bersih sekitar 4 kilo meter.
Untuk mendapatkan air bersih, kata dia masyarakat hanya berharap pada satu titik sumber air dimana pada musim kemarau debit air semakin kecil sehingga pengambilan air bersih diatur agar seluruh masyarakat dapat menikmati air secara adil dan dapat memenuhi kebutuhan sampai musim penghujan.
Baca Juga:
Lewat Aksi Zero Waste Warriors, 18 Ribu Volunteer PLN Berhasil Kumpulkan 170,80 Ton Sampah
"Banyak warga juga tidak memiliki bak penampung sehingga ketika membeli air bersih ditampung dalam jeriken yang hanya bisa bertahan beberapa hari. Sehingga kami bersyukur atas bantuan profil tank ini membuat akses air bersih lebih mudah karena dipasang di sekitar rumah warga," katanya.
Ia menambahkan Pulau Raijua dengan luas 36 kilometer persegi dihuni 9.800 jiwa yang terbagi dalam dua kelurahan dan tiga desa.
Kelurahan Ledeunu sendiri merupakan kelurahan terbesar dengan jumlah penduduk 3.006 jiwa, demikian Roy Lepang. [rds]
Ikuti update
berita pilihan dan
breaking news WahanaNews.co lewat Grup Telegram "WahanaNews.co News Update" dengan install aplikasi Telegram di ponsel, klik
https://t.me/WahanaNews, lalu join.